01 Desember 2010

Konsep BlackBerry Mendatang

BlackBerry Empathy akan hadir dengan konsep desain yang berbeda dengan konsep desain BlackBerry yang beredar saat ini. Secara fisik, BlackBerry Empathy menyerupai kristal dan cincin biometrik untuk tampilan antarmuka yang berfungsi mengumpulkan data emosional.

Konsep ini menawarkan teknologi layar sentuh. Uniknya, koneksi antar pengguna ditampilkan secara grafis, sehingga penggunanya dimudahkan untuk melihat siapa berhubungan dengan siapa.

Setiap kontak akan mempunyai avatar yang masing-masing dilingkari cincin dua warna yang menunjukkan data emosional. Warna cincin tersebut dipengaruhi oleh emosi kontak yang bersangkutan. Warna cincin yang terletak di bagian dalam menunjukkan emosional seseorang sebelumnya. Sedangkan warna cincin yang terletak di bagian luar menunjukkan emosional seseorang yang sedang berlangsung.

Fitur lain yang tidak kalah penting adalah Emotional Health Chart. Grafik ini dapat memonitor diagram kesehatan seseorang secara emosional dalam waktu tidak terbatas. Bahkan jika diizinkan, pengguna dapat melihat grafik pengguna yang lain juga.

Meskipun konsep ini sangat menarik, belum diketahui teknologi apa yang akan mendukungnya. Semoga konsep ini benar-benar diwujudkan oleh Research In Motion (RIM).




0 comment:

Posting Komentar