18 Desember 2009

Tips Mudah Mengurangi Berat Badan

Berat badan yang berlebih merupakan masalah yang sering di alami oleh kaum hawa khususnya dan sulit mengatasinya. Kelebihan berat badan (Obesitas) ini selain mengganggu penampilan juga dapat memicu penyakit lain seperti diabetes hingga stroke. Namun hal tersebut ternyata dapat diatasi dengan hanya makan yang teratur.

Peneliti menyebutkan, dengan makan teratur dan mengosongkan perut selama 8 hingga 12 jam, berat badan dapat turun dan gen pencernaan akan lebih baik. Untuk mengurangi berat badan dan resiko obesitas, mekanisme paling efektif menurut peneliti adalah dengan makan teratur sesuai jadwal makan pagi, siang dan malam. Satchidananda Panda, seorang profesor dari Salk Institute for Biological Studies telah membuktikannya melalui percobaan yang dilakukan pada tikus. Tikus yang mengonsumsi makanan secara rutin ternyata lebih baik metabolismenya dibanding tikus yang makan seenaknya. Tikus yang punya pola makan teratur dan kemudian mengosongkan perutnya selama 16 jam memiliki gen yang lebih baik dan konsisten dalam pembakaran kalorinya.

Hasil studi ini menunjukkan bahwa seseorang sebaiknya mengosongkan perutnya selama 8 hingga 12 jam setiap harinya jika ingin metabolisme dan pencernaannya baik.

Selain makan teratur, peneliti juga percaya bahwa seseorang sebaiknya tidak mengontrol asupan gula dengan ketat karena hal itu justru memicu kecanduan yang lebih tinggi pada makanan. Karena jeda yang panjang terhadap asupan gula dapat memicu pengeluaran molekul corticotropin-releasing factor (CRF) yang memicu perasaan gelisah, depresi dan kecanduan pada makanan. Oleh karena itu, satu-satunya cara untuk tidak kecanduan adalah dengan menghindari makanan itu sejak awal.

1 comment:

makasih tips nya gan
 

Posting Komentar